Seruanrakyat.online, Parigi Moutong – Awasi pemilu 2024, Badan Pengawasan Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Parigi Moutong Provinsi Sulawesi Tengah, menggelar sosialisasi pengawasan partisipatif .
Hal itu diungkapkan, Koordinator Divisi Pencegahan dan Humas Fatmawati,ST.,M.AP. di salah satu cafe Parigi Moutong, Selasa (14/02).
“Sosialiasi hari ini yang dikhususkan bagi masyarakat, agar bisa mengetahui jelang satu tahun pemungutan suara,” ujarnya.
Ia menjelaskan, dengan adanya sosialisasi tersebut, pihaknya sudah siap melakukan pengawasan pada tahapan pemilu 2024.
“Bahkan tahapan sosialisasi kali ini kami undang dari semua elemen, unsur masyarakat baik itu tokoh pemuda, tokoh perempuan dan agama, untuk memberikan informasi terkait pengawasan pemilu,” tuturnya.
Selain itu kata ia, pihaknya juga ingin mencegah terjadinya money politik pada pemilu tahun 2024 mendatang.
“Mengingat pemilu hari ini masih cukup jauh, namun dari Bawaslu sendiri sudah siap melakukan sosialisasi pencegahan terhadap money politik,” ungkapnya.
Ia juga mengatakan, money politik bukan hal yang baik dalam mencerminkan demokrasi yang ada di Indonesia.
Lanjut ia, masyarakat dapat mengawasi tahapan pemilu 2024, melalui aplikasi jarimu awasi pemilu.
“Kami juga melaunching posko kawal hak pilih untuk seluruh masyarakat pada saat pendaftaran pemilih, pemutakhiran data pemilih dan pencocokan maupun penelitian,” sebutnya.
Ia menuturkan, jika ada warga masyarakat yang belum terdaftar bisa melapor ke pihak Bawaslu Kabupaten, Panwaslu Kecamatan dan Desa.
“Karena semua jajaran kami akan mendirikan posko kawal hak pilih. Sehingga, diharapkan semua masyarakat terdaftar di data pemilih” tegasnya,
Ia juga menambahkan, aplikasi jarimu awasi pemilu, bisa dibuka melalui handphone untuk mengecek langsung nama seseorang di data pemilih.
“Nantinya dari aplikasi tersebut kita dapat mengetahui apakah nama kita terdaftar atau tidak di data pemilih,” pungkasnya.