Parigi Moutong, Seruanrakyat.online- Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menegah (UKM) Parigi Moutong (Parimo) menyebutkan Pembangunan pasar tematik di Eks-lokasi Sail Tomini, Desa Pelawa Kecamatan Parigi Tengah, di khususkan untuk penjual buah.

‎”Pasar tematik ini, diperuntukan untuk pelaku usaha yang bergelut di buah-buahan,” ujar Kepala Bidang Pemberdayaan UMKM Dinas Koperasi dan UKM Parimo Sulastri, saat ditemui sejumlah awak media, Senin 6 Januari 2025.

‎Ie menjelaskan, dengan adanya pasar tersebut, tentunya memudahkan para pelaku UMKM untuk melakukan penjualan buah-buahan.

‎”Mengingat Kabupaten Parimo ini di kenal sebagai kota durian,” bebernya

‎Menurutnya, pasar tematik ini bukan hanya menjual buah durian, tetapi semua jenis buah yang dihasilkan dari petani lokal parimo.

‎”Selain buah, biji durian yang di olah bisa juga dijual dipasar pasar, karena merupakan turunan dari buah-buahan, apalagi buah yang pasarkan semuanya musiman,”terangnya.

‎Lanjut ia, sampai dengan saat ini, atusia para pelaku UMKM untuk berjualan dipasar tersebut sudah banyak.

‎”Hanya saja fungsi dari pasar tersebut belum semuanya di pahami oleh pelaku UMKM itu sendiri,” tuturnya.

‎Ia juga menyebutkan, pasar tematik ini, hanya menyediakan delapan bilik dan beberapa menja beton.

‎Selain itu, kata ia, pembangunan pasar tematik, merupakan bantuan dari Deputi bidang Perkoperasian yang bersumber dari Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN).

‎”Kami (Dinas Koperasi dan UKM) hanya memfasilitasi lahan untuk pembangunan Pasar Tematik, dan lahan yang di pakai untuk pembangunan pasar ini sudah bersertifikat atas nama pemerintah daerah,” bebernya.

‎Ia menambahkan, untuk menjaga daya beli pengunjung, pihaknya berencana akan membuka pasar malam di sekitar lokasi eks sail tomini,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Verified by MonsterInsights