Seruanrakyat.online, NASIONAL – Pemerintah Daerah (Pemda) dari tingkat provinsi hingga desa diimbau untuk terus meningkatkan status kemandirian dan kemajuan desanya.
Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Mendes PDTT), Abdul Halim Iskandar mengatakan, peningkatan status desa akan diiringi naiknya apresiasi berupa bertambahnya dana bantuan.
“Banyak penghargaan tengah disiapkan untuk desa-desa yang berhasil meningkatkan status desanya menjadi mandiri,” ungkapnya, saat launching Badan Usaha Milik Kalurahan Bersama (Bumkalma) LKD se-DIY di Sleman, DIY, Sabtu (10/09), melansir kemendesa.go.id.
Menteri yang akrab disapa Gus Halim ini menyatakan, dirinya membangun persepsi yang benar di kalangan pemerintah provinsi, kabupaten/kota, desa, kalurahan, maupun masyarakat.
Menurutnya, ada kecenderungan desa tidak mau menjadi mandiri karena khawatir bantuan-bantuan yang diterima dari pusat jumlahnya malah turun.
“Ini tidak benar karena justru semakin tinggi status desanya maka semakin tinggi juga apresiasinya,” tegas Gus Halim.
Gus Halim mengakui, tantangan akan semakin besar, karena kalau desa tertinggal dan sangat tertinggal maka infrastrukturnya harus diperbaiki.
“Tapi, kalau desanya sudah maju dan mandiri maka berubah topiknya jadi pengembangan SDM, dan itu tidak pernah selesai. Akan terus berlanjut sampai kapan pun,” tandasnya.
Melansir dari
https://kemendesa.go.id/berita/view/detil/4431/mendes-pdtt-semakin-tinggi-status-desa-apresiasinya-bakal-nai