Pemdes Tolai Bangun Penyulingan Nilam Untuk Bumdes

Kepala Desa Tolai I Made Gede Dipayana, sumber foto: redaksiseruanrakyat.online
Seruan Rakyat

Seruanrakyat.online, Parigi Moutong– Pemerintah Desa (Pemdes) Tolai Kecamatan Torue Kabupaten Parigi Moutong Provinsi Sulawesi Tengah, membangun tempat penyulingan nilam untuk Badan Usaha Milik Desa (BUMDes).

Pembangunan tersebut, mulai dikerjakan pada tahun 2020 silam, menggunakan anggaran Pendapatan Asli Desa (PAD) yang ditaksir mecapai belasan juta  rupiah.

Bacaan Lainnya

Hal itu diungkapkan Kepala Desa Tolai I Made Gede Dipayana, saat tim redaksi seruanrakyat.online berkunjung ke ruang kerjanya, Jumat (23/09).

Berita Sebelumnya:https://seruanrakyat.online/kekurangan-bahan-baku-penyulingan-nilam-milik-bumdes-tolai-mulai-lesu/26/09/2022/

“BUMDes itu mulai berdiri tahun 2020, bahkan di tahun yang sama usaha penyulingan sudah berjalan ,” ujarnya. 

Selain itu, kata Made, penghasilan BUMDes bukan hanya satu tempat usaha yang  di hasillkan, tetapi ada juga bangunan walet maupun kerjama sama dengan BRI-link.

“Untuk penyulingan sudah lama tidak ber operasi, karena bahan bakunya sudah susah kebanyakan masyarakat sudah tidak lagi menanam nilam,” terangnya.

Ia menuturkan, lokasi yang digunakan sebagai temapat penyulingan itu, merupakan lahan desa.

“Iya, itu lahan desa, yang dipakai untuk penyulingan karena Dana Desa tidak boleh dipakai membeli lahan,”tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *