Eratkan Sinergitas, Laskar Keadilan Silaturahmi ke Polres Parimo

Parigi Moutong, Seruanrakyat.online – Dalam rangka mempererat sinergitas,
‎Laskar Keadilan melakukan kunjungan silaturahmi ke Polres Parigi Moutong (Parimo) Sulawesi Tengah, Jumat, 12 September 2025.

‎Adapun kegiatan tersebut dihadiri oleh Kapolres Parigi Moutong, AKBP Hendrawan, di dampingi Wakapolres dan sejumlah jajaran Kepala Satuan (Kasat).

‎Dalam sambutannya, Wakil Ketua Umum Laskar Keadilan Mahfud, menyampaikan sejarah dan perkembangan Laskar Keadilan sejak berdirinya pada tahun 2019 hingga saat ini.

‎Menurutnya, sejak berdirinya organisasi itu, terdapat berbagai kegiatan sosial dan kontribusi kemasyarakatan, serta kepemudaan telah dilakukan.

‎Selain itu, kata ia, pihaknya berencana akan melakukan Kongres ke-II Laskar Keadilan pada tanggal 11–12 Oktober 2025.

‎”Kami juga akan mengundang secara resmi Kapolres Parimo untuk dapat hadir dalam acara Kongres ke-II,” bebernya.

‎Menanggapi hal itu, Kapolres Parigi Moutong, AKBP Hendrawan, mengapresiasi atas kunjungan silahturahmi yang dilakukan Laskar Keadilan, serta dirinya bersedia hadir pada Kongres tersebut.

‎Bahkan, ia juga, mengajak organisasi Laskar Keadilan untuk terus bersinergi dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah Parigi Moutong.

‎“Mari bersama-sama kita jaga situasi Kamtibmas agar tetap kondusif,” terangnya.

‎Ia menambahkan, silaturahmi ini menjadi momen penting dalam membangun kolaborasi antara Kepolisian dan elemen masyarakat, demi terciptanya suasana damai dan harmonis di Kabupaten Parimo.

Pos terkait